Dealer Resmi Honda Palembang Honda Maju Mobilindo Palembang Layanan Sales Honda Palembang NANDO Phone/Whatsapp | 082278928442 JL. Kol H Burlian No 338 Kota Palembang

Tips Mudik Sebelum Lebaran Agar Nyaman, Aman dan Hemat

Mudik lebaran merupakan waktu yang paling ditunggu-tunggu, terutama anda yang mempunyai aktivitas padat. Lebaran atau idul fitri akan menjadi momen membahagiakan jika dirayakan bersama orang-orang tercinta. Libur lebaran yang banyak dapat menjadi kesempatan baik untuk pulang kampung. Oleh karena itu, anda harus mempersiapkannya sebaik mungkin. 

Persiapan meliputi kondisi fisik, perjalanan, oleh-oleh serta rumah atau tempat tinggal yang nantinya ditinggalkan dalam waktu lama. Sebelum mudik, sebaiknya siapkan dulu daftar kebutuhan apa saja yang harus dipersiapkan. Sehingga, semua kebutuhan bisa terbawa dengan baik. Selain persiapan, anda juga harus mengikuti beberapa tips di bawah ini!

Pilih waktu yang tepat
Satu atau dua bulan sebelum lebaran, anda harus sudah merencanakan waktu mudik. Perencanaan waktu ini mempengaruhi jalur transportasi serta kendaraan yang membawa anda ke kampung. Apakah naik pesawat, bus atau kereta api. Kalau kereta api, anda harus memesan tiket 3 bulan sebelum mudik. Jika tidak, mungkin akan kehabisan tiket. Jika naik mobil pribadi, cek dulu mesin dan semua fiturnya. Perbaiki yang perlu diperbaiki agar perjalanan menyenangkan, nyaman dan selamat sampai tujuan. 

Atur anggaran biaya secara cermat
Sebelum mudik, buat anggaran biaya yang anda keluarkan. Misalnya budget tiket perjalanan atau bahan bakar, lalu angpao dan oleh-oleh, kemudian juga budget bekal di perjalana dan beberapa anggaran biaya lainnya. Dengan begitu, anda bisa memilah-milah mana yang penting dan tidak penting. Selain itu, anda juga bisa mempersiapkan dana jauh-jauh hari. Ingat, jangan sampai berhutang. 

Pelajari jalur alternatif
Apabila anda menggunakan kendaraan pribadi untuk mudik, maka penting sekali mencari jalan alternatif. Sebab, biasanya jalur utama sangat ramai padat kendaraan. Jika anda bisa mencari alternatif lain, takkan terjebak dalam kemacetan dan pastinya hemat bahan bakar. 

Pastikan kondisi fisik sehat dan bugar
Selama mudik akan membutuhkan energi lebih. Baik menggunakan kendaraan umum maupun pribadi, perjalanan ketika lebaran lebih lama. Karena itu, cek kondisi kesahatan, bawa obat-obatan seperti obat sakit kepala, plaster, obat masuk angin dan lainnya. Bawalah makanan dan minuman yang bisa untuk menjaga kesehatan tubuh. jadi, tubuh anda tetap mendapatkan asupan gizi dan nutrisi yang tepat walaupun sedang mudik. 

Posted By

0 comments